Penyandang Disabilitas dan ODGJ Surabaya Antusias Disuntik Vaksin | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Penyandang Disabilitas dan ODGJ Surabaya Antusias Disuntik Vaksin

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Indrayadi
Jumat, 04 Juni 2021 00:04 WIB

Vaksinasi kepada penyandang disabilitas dan ODGJ di Surabaya.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terus melanjutkan vaksinasi Covid-19 tahap III kepada para penyandang disabilitas dan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ). Berdasarkan pengamatan dan data dari Dinas Kesehatan Kota Surabaya pada hari pertama tahap III, warga yang masuk kategori rentan ini sangat antusias.

"Sehari kemarin saja, kami berhasil memberikan vaksin kepada 916 orang. Rinciannya, 481 orang penyandang disabilitas dan 435 orang lainnya ODGJ. Vaksinasi ini terus kami lanjutkan sampai hari ini," kata Febria Rachmanita, Kepala Dinkes Kota Surabaya, Kamis (3/6/2021).

Ia memastikan bahwa target sasaran penyandang disabilitas di Kota Surabaya sebanyak 5.394 orang. Sedangkan target sasaran untuk ODGJ sebanyak 3.671 orang. Saat ini, vaksinasi kepada mereka terus dilanjutkan.

Para penyandang disabilitas itu dilakukan vaksinasi di puskesmas terdekat sesuai dengan wilayah mereka masing-masing. Sedangkan untuk pasien ODGJ, petugas puskesmas mendatangi lokasi pasien di Lingkungan Pondok Sosial (Liponsos) untuk memberikan vaksin.

"Jadi, datanya dari dinas sosial, lalu kita lakukan vaksinasi. Tapi kami lebih khususkan kepada ODGJ yang usianya sudah di atas 18 tahun," tegasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video