Parkir Sembarangan di Bahu Jalan, Dishub Tuban Bakal Terapkan Sanksi Tegas | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Parkir Sembarangan di Bahu Jalan, Dishub Tuban Bakal Terapkan Sanksi Tegas

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Gunawan Wihandono
Senin, 07 Juni 2021 18:28 WIB

Sejumlah petugas dari Dishub Kabupaten Tuban kembali menertibkan kendaraan yang parkir sembarangan di bahu jalan, Senin (7/6/2021).

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Sejumlah petugas dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten kembali menertibkan kendaraan yang parkir sembarangan di bahu jalan, Senin (7/6/2021).

Kegiatan penertiban kendaraan roda empat yang parkir sembarangan di tepi jalan protokol tersebut dilakukan di Jalan Diponegoro, Jalan Dr. Sutomo, Jalan KH. Agus Salim, Jalan Brawijaya, dan Jalan Veteran .

Kepala Dishub , Gunadi mengatakan, kegiatan penertiban kendaraan yang parkir sembarangan di bahu jalan tersebut dilakukan setiap hari dengan lokasi yang berbeda-beda.

"Setiap hari penertiban kendaraan yang parkir sembarangan di bahu jalan terus kita lakukan, dan hari ini ada 5 titik jalan protokol," kata Gunadi.

Gunadi menjelaskan, kegiatan itu bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat untuk tidak memarkir kendaraannya di sembarang tempat. Khususnya di lokasi yang berpotensi menimbulkan kemacetan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video