Percepat Penanganan Covid-19, Gubernur Khofifah Siapkan Ruang Isolasi dan Karantina di BPWS | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Percepat Penanganan Covid-19, Gubernur Khofifah Siapkan Ruang Isolasi dan Karantina di BPWS

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Indrayadi
Kamis, 17 Juni 2021 12:49 WIB

Gubernur Jatim, Khofifah.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Jatim) melakukan langkah strategis untuk memutus penyebaran Covid-19, terutama di wilayah Bangkalan dan Surabaya yang banyak penambahan positif Covid-19 dalam beberapa waktu ini. Langkah yang dilakukan Pemprov Jatim adalah mendirikan ruang karantina dan isolasi terpusat di kantor Badan Pengembangan Wilayah Suramadu () Bangkalan.

Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa berharap, upaya ini bisa mempermudah koordinasi dan mempercepat penanganan antara kedua wilayah, Surabaya dan Bangkalan.

Pendirian tempat layanan tersebut juga sebagai lanjutan dari upaya pengetatan penyekatan yang dilakukan di kedua sisi jembatan Suramadu. Hal itu tentunya sebagai bentuk proteksi pemerintah kepada masyarakat di kedua wilayah.

"Kalau tidak dilakukan penyekatan dan swab antigen, maka mereka yang tidak merasa sakit akan melakukan aktivitasnya. Mobilitas ini berpotensi untuk menyebarkan virus Covid-19. Yang dari Bangkalan, Sampang, Pamekasan, bahkan Sumenep kita beri stempel yang nantinya akan menjalani swab test di ," jelasnya.

Menurut Khofifah, selama ini, masih ada masyarakat yang kurang memercayai terjadinya penularan Covid-19. Inilah yang menjadi salah satu penyebab rendahnya disiplin masyarakat dalam penerapan prokes. Karena itu kemarin, pihaknya meminta para kiai dan ulama serta tokoh masyarakat Bangkalan mengedukasi masyarakat untuk menaati protokol kesehatan (prokes).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video