Pasien Covid-19 di Bojonegoro Melonjak, Wabup Minta Satgas Gerak Cepat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pasien Covid-19 di Bojonegoro Melonjak, Wabup Minta Satgas Gerak Cepat

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Eky Nurhadi
Jumat, 18 Juni 2021 18:33 WIB

Wakil Bupati Bojonegoro Budi Irawanto. (foto: ist)

BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com - Jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten terus menunjukkan tren kenaikan. Hingga kemarin (17/6/2021) malam, pasien terkonfirmasi positif corona sebanyak 43 pasien dan satu orang meninggal dunia.

Perlu diketahui, di Kabupaten terdapat satu pasien yang terinfeksi virus corona varian India B1617.2 atau varian delta yang saat ini masih menjalani perawatan di RSUD .

"Melihat kondisi itu, kami mengajak masyarakat untuk menegakkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dengan memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak," kata Bupati  Anna Muawanah.

Bupati juga mengimbau agar masyarakat tidak bercakap-cakap atau berbicara dengan berdekatan. "Sebab, saat ini banyak yang sudah terinfeksi tanpa gejala yang dirasakan. Virus varian delta ini bisa tersebar dan menular melalui udara," pungkasnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Budi Irawanto mengatakan, lonjakan kasus Covid-19 sejak sepekan terakhir terbilang signifikan. Karena itu, pihaknya meminta Tim Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 untuk segera mungkin melakukan swab setelah dilakukan tracing terhadap masyarakat yang memiliki riwayat kontak dengan pasien yang terkonfirmasi positif dan masyarakat yang mempunyai riwayat keluar kota. 

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video