Cuci Jeroan Daging Kurban di Sungai Brantas, Pemuda di Kediri Tenggelam, Sempat Berenang Bolak-balik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Cuci Jeroan Daging Kurban di Sungai Brantas, Pemuda di Kediri Tenggelam, Sempat Berenang Bolak-balik

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Muji Harjita
Selasa, 20 Juli 2021 17:21 WIB

Kapolsek Mojo, AKP Priyono saat menunjukkan lokasi diduga tempat korban Ismail tenggelam di Sungai Brantas. foto: ist.

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Seorang remaja bernama Ismail (19), warga Desa Sukoanyar, Kecamatan Mojo, sekitar pukul 09.45 WIB dilaporkan tenggelam saat mencuci jeroan daging kurban di , Selasa (20/7).

Kapolsek Mojo Kota , AKP Priyono mengatakan korban dilaporkan tenggelam pada pukul 11.15 WIB. Mendapat laporan tersebut, petugas Polsek Mojo bergegas ke lokasi kejadian di Dusun Bangsongan, Desa Sukoanyar.

Menurut keterangan saksi-saksi, korban tenggelam terseret arus sungai saat sedang mencuci jeroan daging kurban. Korban datang ke untuk mencuci jeroan sekitar pukul 09.45 WIB.

Ada tiga orang saksi yang sempat melihat korban Ismail sedang berenang ke tengah sungai, yakni Satria (19), Dani (19), serta Daril (17). Namun setelah ke tengah sungai, keberadaan korban tidak terlihat lagi. Diduga hanyut tenggelam di dasar sungai.

"Ini masih kami lakukan pencarian bersama petugas BPBD. Untuk sementara korban masih belum kami temukan. Kemungkinan korban tertarik arus yang ada di bawah yang deras. Menurut saksi, korban sempat berenang PP bolak balik, lalu tenggelam," kata AKP Priyono kepada wartawan, Selasa (20/7).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video