Peduli Warga Isoman, Relawan Penyintas Covid-19 Kediri Bagikan Ratusan Nasi Kotak | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Peduli Warga Isoman, Relawan Penyintas Covid-19 Kediri Bagikan Ratusan Nasi Kotak

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Muji Harjita
Senin, 26 Juli 2021 16:57 WIB

Para Relawan Penyintas Covid-19 Kediri siap menyalurkan nasi kota kepada warga yang sedang menjalani isolasi mandiri. foto: MUJI HARJITA/ BANGSAONLINE

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Beberapa orang di yang pernah positif Covid-19 dan kini sudah sembuh, bersepakat membentuk sebuah komunitas yang diberi nama Relawan Penyintas Covid-19.

Mereka tergugah dengan banyaknya penderita Covid-19 di yang harus melakukan isolasi mandiri (isoman) dan harus berjuang untuk sembuh.

Tri Wahyudi, Koordinator Relawan Penyintas Covid-19 Kediri mengatakan relawan ini terbentuk atas kesamaan pengalaman pribadi para penyintas Covid-19. Mereka mengetahui bagaimana rasanya saat isolasi mandiri, karena pernah positif Covid-19.

Menurutnya, orang yang menjalani isolasi mandiri itu mengalami banyak keterbatasan, dan sangat bergantung kepada pemerintah dan dermawan.

"Makanya setelah sembuh, kami berkumpul dan berdiskusi bagaimana caranya bisa membantu warga yang sedang isolasi mandiri. Akhirnya terbentuklah perkumpulan Relawan Penyintas Covid-19 Kediri," kata Tri Wahyudi, Senin (26/7).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video