PCNU se-Eks Karesidenan Besuki Dukung Kiai Hasyim-Gus Solah Pimpin NU | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

PCNU se-Eks Karesidenan Besuki Dukung Kiai Hasyim-Gus Solah Pimpin NU

Editor: H Misbahus Salam
Senin, 09 Maret 2015 20:42 WIB

Dari kiri ke kanan: KH Abdurrahman Usman, KH Hisyam Syafaat, KH Salahuddin Wahid, dan KH Masykur Ali. Foto: BangsaOnline.com

BANYUWANGI (BangsaOnline) - Acara silaturrahim Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) se-eks karesidenan Besuki (Banyuwangi, Jember, Bondowoso, Situbondo dan Lumajang) bersama Dr. Ir. KH. Salahuddin Wahid (Gus Solah) di Pondok Pesantren Darus Salam Blok Agung Banyuwangi pada hari Ahad, 8 Maret 2015, jam 19.00 Wib berjalan dengan penuh kekeluargaan.

Acara yang dihadiri Rais Syurian, ketua PCNU dan pengasuh pondok pesantren ini, dipimpin oleh Ketua PCNU Banyuwangi, KH. Masykur Ali. Acara dimulai dengan sambutan Rais Syuriyah PCNU Banyuwangi sekaligus tuan rumah dan Pengasuh Pesantren Blok Agung, KH. Hisyam Syafaat.

Kiai Hisyam mengakusangat bahagia sekali atas kehadiran Gus Solah yang merupakan cucu pendiri sekaligus Rais Akbar NU Hadratussyaikh Hasyim Asy’ari.

“Karena abah kami, Kiai Haji Mukhtar Syafaat mondok sekitar 7 tahun di Pondok Pesantren Tebuireng Jombang dan berguru pada Kiai Hasyim Asy’ari,” kata Kiai Hisyam Syafaat.

Karena itu Kiai Hisyam sangat berharap dan mengapresiasijika NU nanti dipimpin kembali oleh keluarga pendiri NU. Artinya, Kiai Hisyam Syafaat sangat bangga jika Gus Solah mimpin NU ke depan.

Dalam paparannya, Gus Solah sangat berharap NU kedepan bisa memenej potensi NU dalam bidang pendidikan, politik, kesehatan, ekonomi, sosial, dan sumberdaya manusia. Gus Solah kembali menegaskan bahwa NU harus membuang mitos, bahwa organisasi NU tidak bisa diperbaiki.

Meski demikian Gus Solah mengingatkan bahwa NU berbeda dengan partai politik. “Paradigma NU jangan seperti partai politik yang terkadang banyak bicara,NU harus mengubah diri banyak kerja. Pengurus NU harus paham organisasi. Dan dalam bekerja harus ada capaian atau target yang jelas,” tegas Gus Solah.

Gus Solah yang juga pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng Jombang ini berharap agar NU dapat memanfaatkan potensi kader NU yang ada dimana-mana.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   muktamar-nu

Berita Terkait

Bangsaonline Video