Pemkot Kediri Gencarkan Tracing dan Testing Antisipasi Membeludaknya Kasus Covid-19 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pemkot Kediri Gencarkan Tracing dan Testing Antisipasi Membeludaknya Kasus Covid-19

Editor: Tim
Wartawan: Muji Harjita
Senin, 02 Agustus 2021 21:24 WIB

Petugas saat melakukan tes swab antigen kepada salah satu warga.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Pemkot Kediri menggencarkan tracing dan testing untuk mengantisipasi meningkatnya kasus Covid-19. Sebab, tren kasus positif Covid-19 di Kota Kediri masih tinggi. Pada beberapa kasus, penyebaran terjadi melalui transmisi lokal dan kegiatan komunitas.

Diungkapkan Purwanti, petugas tracing Puskesmas Wilayah Ngletih, baru-baru ini jamaah salah satu musala terkonfirmasi positif Covid-19

"Awalnya imam musala dan keluarga terindikasi positif. Dari kasus tersebut, kemudian ditindaklanjuti pihak puskesmas," ujar Purwanti, Senin (2/8). Hasil tracing terhadap 13 jamaah musala, ditemukan 4 jamaah lain yang positif Covid-19.

Saat ini empat jamaah tersebut diminta melakukan Isolasi mandiri di rumah dengan pantauan kesehatan dari puskesmas, mengingat tidak ada gejala yang dirasakan mereka.

Sementara Camat Pesantren, Widiantoro, mengimbau warga agar tak menolak dilakukan swab test antigen untuk melacak penularan Covid-19. "Jangan termakan hoax sehingga bisa saling menjaga satu sama lain. Banyak warga yang tidak mau di-tracing karena termakan hoax dan merasa takut," ujar Widiantoro.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video