Terdampak PPKM, Istri Sakit, Driver Ojol di Kota Batu ini Terpaksa Utang Tetangga Untuk Beli Obat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Terdampak PPKM, Istri Sakit, Driver Ojol di Kota Batu ini Terpaksa Utang Tetangga Untuk Beli Obat

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Agus Salimullah
Selasa, 03 Agustus 2021 14:33 WIB

Agus Setyo Budi menemani istrinya yang tengah terbaring di tempat tidur karena sakit.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Dampak diberlakukannya PPKM Level 4 sangat dirasakan masyarakat menengah ke bawah, seperti halnya para tukang (ojol) yang ada di .

Namun, mau tak mau kita semua harus mematuhi aturan dari pemerintah tersebut. Sebab, kebijakan itu dilakukan untuk memutus rantai penyebaran wabah Covid-19.

Seperti yang diungkapkan keluarga Agus Setyo Budi warga Jalan Kelud Gang Punden No. 1, Kaliputih, Kelurahan Sisir RT 1 RW 11, Kecamatan Batu, . Kepada awak media, dirinya menuturkan jika pendapatannya dari narik ojol menurun drastis sejak diberlakukannya PPKM Level 4.

"Ya, penghasilan saya sebagai tukang terus terang memang menurun. Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari saja tidak cukup. Bantuan dari pemerintah juga tidak seberapa yang kami terima," kata bapak dengan dua anak ini.

Apalagi, lelaki asli kelahiran ini juga bercerita jika dirinya sedang tertimpa musibah. Istrinya sedang sakit anemia atau hipotensi.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video