Kapolda Jatim dan Pangdam V Brawijaya Apresiasi Aremania Pelopor Vaksinasi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kapolda Jatim dan Pangdam V Brawijaya Apresiasi Aremania Pelopor Vaksinasi

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Anatasia Novarina
Rabu, 11 Agustus 2021 22:43 WIB

Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta, Sekdaprov Jatim Heru Tjahjono hadiri Vaksinasi Merdeka Semeru se-Malang Raya.

MALANG, BANGSAONLINE.com - Polres se- Raya bekerja sama dengan jajaran TNI dan pemerintah se- Raya, melaksanakan kegiatan Vaksinasi Merdeka Semeru bertempat di tiga lokasi, yakni Polresta Kota, Polres , dan Polres Batu, Rabu (11/8/2021) sore.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Mayjen TNI Suharyanto, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta, Sekdaprov Jatim Heru Tjahjono, Pejabat Utama Polda Jatim, Pejabat Utama Kodam V Brawijaya, Kapolresta Kota, Kapolres , Kapolres Batu, serta Forkopimda Raya.

Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta menyebutkan, vaksinasi kali ini menyasar suporter Arema serta warga dan sekitarnya. Vaksinasi ini diselenggarakan bertepatan dengan HUT RI ke-76 dan juga ulang tahun Arema .

"Jumlah peserta vaksinasi sebanyak 1.100 orang, dengan dibantu oleh Nakes yang berasal dari Polres Raya, Kodim dan Dinkes . Kegiatan ini sendiri dilaksanakan di tiga lokasi, Kota , Kabupaten dan Batu," jelas Irjen Nico Afinta, Rabu (11/8/2021) sore.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video