Sisihkan Gaji, ASN Kemenag Tuban Bagikan Paket Sembako dan Vitamin Kepada Warga Terimbas Pandemi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Sisihkan Gaji, ASN Kemenag Tuban Bagikan Paket Sembako dan Vitamin Kepada Warga Terimbas Pandemi

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Gunawan Wihandono
Jumat, 13 Agustus 2021 00:00 WIB

Kepala Kantor Kemenag Tuban, Sahid, saat menyerahkan bantuan paket sembako.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Aksi solidaritas ditunjukkan pegawai di lingkungan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tuban dengan memberikan paket vitamin dan sembako kepada masyarakat terdampak pandemi Covid-19.

Kepala Kantor , Sahid menjelaskan, giat ini selain membagikan paket vitamin dan sembako, sekaligus sosialisasi protokol kesehatan di masa pandemi.

"Aksi ini dilakukan di tengah kesulitan warga mencari kebutuhan hidup sehari-hari di masa PPKM yang sampai hari ini masih diperpanjang sampai 16 Agustus mendatang," ujar Sahid, Kamis (12/08/2021).

Sahid menegaskan, dana yang dipakai dalam giat ini bukan dari anggaran negara, tapi dari kumpulan dana zakat infaq shadaqah yang rutin dilaksanakan setiap bulan oleh seluruh ASN .

"Semua ASN tergerak untuk berbagi, apalagi ada dasar surat dari Dirjen Bimas Islam tentang gerakan sejuta vitamin dan sosialisasi prokes kepada masyarakat," lanjutnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video