Hadiri Vaksinasi di PDIP Gresik, Bupati Gus Yani: Serbuan Vaksin Sudah 50 Persen | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Hadiri Vaksinasi di PDIP Gresik, Bupati Gus Yani: Serbuan Vaksin Sudah 50 Persen

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Syuhud
Sabtu, 28 Agustus 2021 13:23 WIB

Bupati Gus Yani bersama Bendahara PDIP Gresik, Ir. Hj. Siti Muafiyah bersama pengurus saat menghadiri vaksinasi di kantor DPC PDIP Gresik. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Fandi Akhmad Yani menghadiri vaksinasi dosis 1 yang digelar di Kantor DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Vaksinasi ini menyasar masyarakat di 16 kecamatan secara serentak.

Bupati disambut Bendahara DPC PDIP Ir. Hj. Siti Muafiyah dan sejumlah pengurus DPC PDIP, Sabtu (28/8/2021).

"Alhamdulillah, masyarakat Gresik yang sudah tervaksin lebih tinggi dibanding daerah lain. Masyarakat Gresik yang sudah tervaksin baik dosis 1 dan 2 sudah 50 persen, dan yang sudah komplit (dosis 1 dan 2) 46 persen, sehingga target masyarakat tervaksin 70 persen hingga akhir tahun 2021 makin sedikit," ucap Bupati pada BANGSAONLINE.com.

Menurut bupati, tingginya cakupan vaksin di Gresik kerena banyaknya komponen masyarakat terlibat. Mulai partai, sekolah, dan komponen lain.

"Saya contohkan vaksin yang diadakan di sekolah. Lebih enak dan cepat pelaksanaannya, karena semua infrastruktur pendukung memenuhi, sehingga sangat mendukung pemerintah," paparnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video