Di Depan Tokoh Agama Jatim, Mahfud MD: Taliban atau Bukan, Terorisme Akan Ditindak Tegas | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Di Depan Tokoh Agama Jatim, Mahfud MD: Taliban atau Bukan, Terorisme Akan Ditindak Tegas

Editor: MMA
Rabu, 01 September 2021 10:19 WIB

Mahfud MD. foto: suara.com

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Menko Polhukam Mahfud MD menegaskan bahwa pemerintah telah melakukan langkah-langkah awal membendung potensi tindakan teror di berbagai daerah di Indonesia, pasca Taliban menguasai Afghanistan.

Demikian respons Mahfud MD atas pertanyaan peserta dialog dalam Silaturahmi Menko Polhukam, Menteri Agama, dan Kepala BNPB dengan Pengasuh Pondok Pesantren, Organisasi Keagamaan, dan pimpinan lintas agama se-Provinsi Jawa Timur, Selasa (31/8) malam.

Pengasuh Pondok Pesantren Annuqayah Sumenep , KH. Moh. Hosnan Annafi', dalam dialog itu meminta pemerintah mengambil langkah tegas terkait potensi menguatnya me dan radikalisme di Indonesia pasca keberhasilan kelompok Taliban menguasai Afghanistan.

"Saat pemerintah sedang fokus ke masalah penanganan Covid-19, jangan-jangan di pihak lain ada kelompok tertentu yang memanfaatkan situasi tersebut dengan membangun kekuatan dan tindakan me baru, sehingga muncul aksi radikalisme seiring keberhasilan Taliban menguasai Afghanistan," ujar KH. Moh. Hosnan Annafi' kepada Menko Polhukam Mahfud MD.

Ia juga meminta pemerintah tidak lengah meski sedang kerja keras dan fokus memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Menurut dia, memutus mata rantai me dan radikalisme di Indonesia juga tak kalah penting dari upaya mengatasi Covid-19.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video