Gelar Sosialisasi di Kemenag , BPJS Janjikan Perlindungan Kepada Penyuluh Agama Islam | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gelar Sosialisasi di Kemenag Lamongan, BPJS Janjikan Perlindungan Kepada Penyuluh Agama Islam

Editor: Rohman
Wartawan: Nur Qomar Hadi
Selasa, 28 September 2021 12:37 WIB

Kepala Kemenag Lamongan Fausi didampingi Kasi Bimas Khoirul Anam, dan Kepala BPJS Cabang Lamongan Dadang.

LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Sebagai upaya memberikan perlindungan dalam menjalankan tugas, BPJS Ketenagakerjaan menyosialisasikan programnya kepada penyuluh Agama Islam Non-PNS yang tergabung dalam Forum Komunikasi (FKPAI) Kementerian Agama Kabupaten Lamongan.

"Penyuluh agama memiliki peran yang sangat penting, sehingga sangat perlu mendapatkan informasi yang lebih mendalam tentang program BPJS Ketenagakerjaan," ujar Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lamongan, Fausi, saat sambutan pembukaan sosialisasi Program Jamsostek, Selasa (28/9).

Fausi yang juga didampingi Kasi Bimas Islam, Khoirul Anam, menyambut baik dan mendukung penuh pelaksanaan sosialisasi Program Jamsostek oleh BPJS Ketenagakerjaan Cabang Lamongan kepada para non-PNS.

”Kami berkomitmen untuk mendorong para penyuluh agama Islam non-PNS yang jumlahnya 216 ini terlindungi dalam perlindungan Jamsostek, sehingga mereka selalu mendapat keamanan dan kenyamanan disaat bekerja,” tuturnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video