Dukung Gemarikan, Pemkot Kediri Perkuat Pasokan Ikan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dukung Gemarikan, Pemkot Kediri Perkuat Pasokan Ikan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Muji Harjita
Minggu, 17 Oktober 2021 21:25 WIB

Kolam ikan lele yang dikelola Kelompok Budi Daya Ikan (Pokdakan) Mitra Mandiri Mojoroto. foto: ist.

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kota Kediri terus berupaya meningkatkan konsumsi ikan di Kota Kediri melalui Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan). Tidak hanya meningkatkan konsumsinya saja, Pemkot Kediri juga memperbanyak kolam ikan konsumsi, salah satunya kolam lele yang dimiliki Kelompok Budi Daya Ikan (Pokdakan) Mitra Mandiri Mojoroto.

Pokdakan ini beranggotakan 18 orang dan mengelola 22 kolam terpal. Dari kolam tersebut, mereka mampu panen tiap 2 pekan sekali dengan hasil 5-6 kuintal.

Sekretaris Pokdakan Mitra Mandiri Mojoroto, Pratomo, menyampaikan saat ini penjualan lele anggotanya sampai luar kota seperti area Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Jakarta. Bisa mencapai 1 ton.

“Selama 3 periode ini, lele kami juga memasok untuk bantuan PKH. Kami menyediakan kurang lebih 5 kuintal dan dikemas 1 kiloan,” ujar Pratomo.

Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Kediri juga ikut serta dalam pemantauan dan pembinaan petani lele. Ia selalu berkonsultasi mengenai perawatan ikan, kendala saat musim ikan sakit, serta kualitas pakan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video