Akhirnya, Gosend Sameday Hadir di Surabaya, Seller Terbanyak dari Gubeng, Mulyorejo, dan Tambaksari | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Akhirnya, Gosend Sameday Hadir di Surabaya, Seller Terbanyak dari Gubeng, Mulyorejo, dan Tambaksari

Editor: Redaksi
Wartawan: Diyah Khoirun Nisa
Minggu, 31 Oktober 2021 01:15 WIB

Rumah Jilbab Iin yang ada di aplikasi Shopee sering menggunakan GoSend aebagai jasa kirimnya.

Di tahap awal, layanan Sameday di Surabaya dapat diakses melalui melalui platform e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, Bukalapak, JD.ID, Blibli, dan lainnya. Setelahnya layanan ini akan hadir di aplikasi pelanggan mulai pertengahan November 2021.

Selain memberikan opsi ekonomis bagi para pengguna dalam pengiriman barang, pelaku usaha UMKM juga dapat menggunakan layanan Sameday untuk layanan logistik yang cepat dan tentunya aman.

“Bersama dengan momentum Waktu Indonesia Bersama Tokopedia, para pelanggan dapat memanfaatkan potongan ongkir hingga Rp 8.000 untuk layanan SameDay melalui Tokopedia. Potongan harga ini diharapkan dapat meningkatkan minat pelanggan dan masyarakat untuk berbelanja dari pelaku UMKM lokal di Surabaya,“ tambah Steven.

Terpisah, Pemilik Rumah Jilbab Iin, Zuyyina Farida atau yang akrab disapa Iin ini sering menggunakan Gosend untuk mengantarkan produk pada customernya. "Kita tinggal ngikut permintaan customer. Di layanan e-commerce kan ada pilihannya, jadi mereka biasanya pilih ," katanya.

Apalagi beberapa e-commerce bekerja sama dengan , sehingga jadi pilihan favorit bagi pengguna e-commerce. (diy)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video