Dirikan 514 Cabang Pergunu, Kiai Asep Sedih Rais Am-Ketum PBNU Rebutan Jadwal Muktamar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dirikan 514 Cabang Pergunu, Kiai Asep Sedih Rais Am-Ketum PBNU Rebutan Jadwal Muktamar

Editor: MMA
Selasa, 23 November 2021 15:15 WIB

Prof. Dr. KH. Asep Saifuddin Chalim, M.A. dan Gubernur Herman Deru dalam acara pengukuhan Forum Rektor Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKIS) dan Pelantikan Pengurus Wilayah Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Sumsel di Griya Agung Palembang, Rumah Dinas Gubernur Sumsel, pada Ahad (7/2/2021). Foto: MMA/ BANGSAONLINE.com.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Pendiri dan pengasuh Pondok Pesantren Amanatul Ummah Surabaya dan Mojokerto Jawa Timur, Prof. Dr. KH. Asep Saifuddin Chalim, M.A., mengaku telah menuntaskan pendirian kepengurusan cabang Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) di seluruh Indonesia.

“Sudah tuntas. Sebanyak 34 PW Pergunu dan 514 cabang Pergunu sudah berdiri. Bahkan di beberapa tempat cabang Pergunu berdiri lebih dulu daripada cabang NU,” kata Saifuddin Chalim yang Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) Pergunu kepada BANGSAONLINE.com, Selasa (23/11/2021).

Menurut dia, cepatnya penuntasan pendirian kepengurusan struktural Pergunu di seluruh Indonesia itu karena tak terkendala dana operasional.

“Semua saya biayai sendiri, uang pribadi. Para Pengurus Pusat Pergunu kalau turun ke daerah untuk melantik juga saya tanggung tiket dan uang sakunya,” kata kiai miliarder tapi dermawan itu sembari tertawa.

(Prof Dr KH Asep Saifuddin Chalim dikalungi sorban oleh TGH Turmudzi Badaruddin, Rais Syuriah PWNU NTB dan Mustasyar PBNU. Foto: MMA/BANGSAONLINE.COM)

Jadi, tidak merepotkan pengurus Pergunu daerah. Tidak perlu menyiapkan tiket dan lainnya. Sebaliknya, mereka justru selalu mendapat kemudahan dari . Terutama secara finansial. Karena itu para guru NU di daerah antre minta didatangi untuk dilantik sebagai pengurus Pergunu.

Apalagi selalu bawa oleh-oleh. “Saya setiap ke daerah selalu bawa sarung,” tutur . Lagi-lagi tertawa.

Selain sarung tentu juga membagikan uang transport. Terutama kepada para kiai setempat, di samping pengurus NU dan Pergunu.

Bahkan juga selalu menyempatkan silaturahim ke kiai-kiai sepuh dan berpengaruh setiap turun ke suatu daerah.

Yang menarik, juga sering bertemu para kepala daerah, baik gubernur, wakil gubernur  maupun bupati atau wali kota. "Ya saya juga memberikan sarung," kata yang dikenal sebagai ulama konsisten menolak bantuan pemerintah, termasuk dari Presiden Jokowi.

“Pak Jokowi, lewat Pak Pratikno pernah nawari bantuan untuk membangun asrama di pondok pesantren saya, tapi saya tolak. Saya lebih suka kalau presiden membantu pondok kecil yang lebih membutuhkan,” kata yang pengukuhan guru besarnya di Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya dihadiri Presiden Jokowi, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, wartawan kawakan Dahlan Iskan, dan para tokoh nasional yang lain.

Tentu para kepala daerah itu mengucapkan terima kasih karena telah berkenan datang ke wilayah yang dipimpinnya. Bukan karena diberi sarung. Tapi karena banyak warganya yang mendapat beasiswa dari . Mulai beasiswa S1, S2 hingga S3.

“Saya ingin mencetak 500 doktor NU yang berkualitas, ya doktor beneran,” kata yang kini memiliki 12.000 santri.

Para kader NU itu mendapat beasiswa lewat Pergunu. Biasanya harus mendapat rekom dari Pengurus Wilayah atau pengurus cabang NU setempat. Kini sudah ribuan kader NU dari semua kabupaten dan kota seluruh Indonesia mendapat beasiswa dari .

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video