Gus Barra Santuni Keluarga Korban Pohon Tumbang di Desa Kebontunggul | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gus Barra Santuni Keluarga Korban Pohon Tumbang di Desa Kebontunggul

Editor: Rohman
Wartawan: Rochmat Saiful Aris
Jumat, 26 November 2021 00:00 WIB

Gus Barra ketika menyerahkan santunan uang kepada keluarga korban pohon tumbang di Desa Kebontunggul, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Wakil Bupati Mojokerto, Muhammad Al Barra (Gus Barra), mengunjungi korban di Dusun Penunggulan, , Kecamatan Gondang. Ia memberi santunan berupa beras 100 kilogram dan sejumlah uang kepada keluarga korban meninggal.

"Saya mendapat laporan dari masyarakat mengenai adanya korban meninggal dan luka berat saat terjadi akibat hujan deras yang disertai angin kencang di desa ini. Saya bersama Tim ASC Foundation menyalurkan langsung bantuan berupa beras dan uang. Bantuan ini tidak ada hubungannya dengan anggaran APBD dan APBN, murni bantuan pribadi kepada keluarga korban," ujarnya, Kamis (25/11).

Gus Barra juga memberi motivasi kepada keluarga korban yang ditinggalkan, serta berdoa untuk kesembuhan para korban luka-luka akibat tertimpa pohon tersebut. Ia juga mengimbau kepada warga sekitar untuk menghindari tempat yang rindang ketika musim penghujan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video