Jelang Nataru, Harga Kebutuhan Pokok di Kediri Dinilai Masih Stabil | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jelang Nataru, Harga Kebutuhan Pokok di Kediri Dinilai Masih Stabil

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Muji Harjita
Selasa, 21 Desember 2021 21:02 WIB

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramono didampingi Plt. Kepala Disdag Tutik Purwaningsih saat melakukan pantauan harga di Pasar Wates. foto: ist.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2022, harga-harga bahan kebutuhan pokok di pasar tradisional Kabupaten terpantau masih stabil. 

Hal ini diketahui setelah Bupati melakukan sidak langsung ke sejumlah pasar, Selasa (21/12). Hanya harga komoditi cabe yang sedikit mengalami kenaikan.

"Harga-harga relatif stabil. Cabe sedikit ada kenaikan, tapi di luar itu tidak ada hal yang krusial," kata bupati yang akrab disapa itu, didampingi Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perdagangan Tutik Purwaningsih, Selasa (21/12).

Begitu juga untuk stok kebutuhan pangan, dinilai masih aman dan mencukupi. Karena itu, pihaknya mengimbau masyarakat tak khawatir, bahkan melakukan pembelian secara besar-besaran.

"Stok pangan menghadapi Natal dan Tahun Baru 2022 dipastikan aman," ungkapnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video