Ditanya Duet dengan Ganjar untuk Capres 2024, Erick Thohir Tertawa | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ditanya Duet dengan Ganjar untuk Capres 2024, Erick Thohir Tertawa

Editor: M Mas'ud Adnan
Senin, 03 Januari 2022 21:23 WIB

Prof. Dr. KH. Asep Saifuddin Chalim, M.A., saat menyambut Menteri BUMN Erick Thohir di ruang tamu kediamannya di Pondok Pesantren Amanatul Ummah Pacet Mojokerto, Ahad (2/1/2022) malam. Kiai Asep menunjukkan bahwa ada Dahlan Iskan kepada Erick Thohir. Foto: mma/ bangsaonline.com

Gus Bara mengatakan bahwa santri Amanatul Ummah berjumlah 10.000 orang. Punya usaha SPPBE, pabrik tahu tempe, air mineral, dan sebagainya.

Menurut Gus Bara, pesantren yang didirikan abahnya itu juga telah memiliki Institut KH Abdul Chalim yang juga telah memiliki program S1, S2, dan S3.

Tak hanya itu. “Kita sudah memberikan 1.000 beasiswa,” kata Gus Bara sembari menyebut dua qari’ yang membaca al-Quran adalah mahasiswa dari Institut KH Abdul Chalim.

Giliran menyampaikan sambutan, ia mengajak para kiai dan santri bangkit, terutama dalam menghadapi Covid-19.

“Saya ingin bertanya dulu, kita bangkit apa rebahan,” tanya . Para kiai dan santri serentak menjawab bangkit.

Menurut Erick, kini Bangsa Indonesia menghadapi tiga tekanan. Yaitu tentang kesehatan, pasar global, dan digitalisasi. Ia mengajak para santri untuk bergotong royong menghadapi tiga tantangan itu.

Kiai Asep memberikan sambutan pamungkas. Ia menegaskan bahwa dirinya pernah dipanggil Presiden Jokowi ke Istana. Saat itu, kata Kiai Asep, Presiden Jokowi, lewat Pratikno, menawarkan bantuan gedung asrama untuk International University yang akan dirintis Kiai Asep pada 2022 ini.

Namun Kiai Asep mengaku menolak tawaran bentuan itu karena ingin mandiri dalam mengelola pondok pesantren. 

Kiai Asep juga sempat menyinggung usaha SPPBE milik Amanatul Ummah yang didirikan sewaktu Ignasius Jonan menjabat menteri ESDM. Menurut Kiai Asep, kuotanya masih kecil dan perlu dikembangkan. Kuncinya tentu ada pada

Menurut Kiai Asep, penghasilan SPPBE itu bukan untuk pribadi. “Keuntungannya seratus persen untuk beasiswa para mahasiswa dari luar negeri dan dalam negeri,” tegas Kiai Asep. 

Mendengar itu, langsung menulis catatan di HP-nya. Tampaknya ia sangat memperhatikan tentang pentingnya kuota SPBBE itu dikembangkan.

Acara dilanjutkan doa oleh para kiai secara bergantian. Diantara oleh KH Muhammad Roziqi dan Ketua PCNU Mojokerto, KH Abdul Adzim Alwi. Doa itu dipungkasi oleh Kiai Asep. 

Kiai miliarder tapi dermawan itu kemudian mengajak dan para kiai kembali ke kediamannya. Ia mengajak makan malam.

“Nanti di lantai atas. Tadi kan di lantai bawah,” kata Kiai Asep. Di lantai atas itu hanya dan beberapa kiai yang boleh masuk. Yang lain, tetap berada di lantai bawah.

Nah, usai acara makan itulah Habib Abu Bakar dari Pasuruan mendorong maju sebagai Capres berduet dengan Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah, pada 2024 nanti.

“Kalau ente maju pada 2024 bersama Ganjar, habislah semua,” kata Habib kepada .

Mendengar itu, tertawa.

Disaksikan para kiai, Habib Abu Bakar terus mendesak. Tapi Erick Thohir tetap hanya tertawa.

“Gimana apa yang saya sampaikan cocok nggak,” tanya Habib Abu Bakar kepada BANGSAONLINE.com kemudian.

Usai acara, Kiai Asep mengungkapkan bahwa adalah figur yang disenangi banyak orang. Termasuk para santri. Alasannya, kebijakan yang dikeluarkan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, termasuk pesantren. Sehingga semakin menumbuhkan jiwa wirausaha para santri.

Selain itu, menurut Kiai Asep, juga figur yang selalu memikirkan ekonomi rakyat kecil. "Sudah cocok antara apa yang disampaikan dan realisasinya," kata Kiai Asep memuji yang juga ketua umum Masyarakat Ekonomi Syariah. (mma)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video