Selang Tiga Bulan, KPU Tuban Catat 305 Pemilih Meninggal Dunia

Selang Tiga Bulan, KPU Tuban Catat 305 Pemilih Meninggal Dunia Ketua KPU Kabupaten Tuban Fathul Iksan usai rapat koordinasi dan rekapitulasi pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) triwulan II.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - (KPU) Kabupaten mencatat sebanyak 305 pemilih di meninggal dunia selama tiga bulan terakhir. Selain itu, sebanyak 44 orang teridentifikasi ganda, dan pemilih baru sebanyak 23 orang.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua KPU Kabupaten , Fathul Iksan dalam rapat koordinasi dan rekapitulasi pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) triwulan II di aula kantor KPU setempat, Senin (27/6/2022).

Dirinya mengatakan, total data pemilih di sebanyak 942.334 orang yang tersebar di 328 kelurahan dan desa di 20 kecamatan. Dengan rincian, 465.492 pemilih laki-laki, dan perempuan 476.842 orang.

"Data ini akan terus berubah karena data ini akan di-update setiap bulan dan banyaknya masyarakat yang berusia 17 tahun maupun meninggal dunia," kata Fatkul.

Untuk memudahkan masyarakat memantau update daftar pemilih, KPU RI telah meluncurkan aplikasi Lindungi Hakmu. Masyarakat dapat dengan mudah mengecek terkait update terbaru data pemilih hanya melalui handphone masing-masing.

"Semua pihak bisa melihat data pemilih melalui aplikasi ini. Cukup memasukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) masyarakat dapat mengetahui telah terdaftar sebagai pemilih atau belum. Ini adalah bagian dari keterbukaan KPU terkait data pemilih," tuturnya.

Lihat juga video 'Perahu Penyeberangan Tenggelam di Bengawan Solo, Belasan Warga Dilaporkan Hilang':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO