​Inilah Tiga Anggota DPR yang Bawa Tiga Istri saat Dilantik

​Inilah Tiga Anggota DPR yang Bawa Tiga Istri saat Dilantik Ahmad Hadil Muzakki Syah (Ra Fadil) bersama tiga istrinya di Senayan Jakarta, Senin (30/9/2019). foto: istimewa

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Para anggota DPR periode 2019-2024 ternyata banyak yang berstatus poligami (poligini) yaitu memiliki istri lebih dari satu. Yang menarik, para anggota DPR poligamor itu secara terang-terangan membawa istri-istrinya saat dilantik sebagai wakil rakyat, meski ada yang malu-malu.

Siapa saja mereka? Ahmad Fadil Muzakki Syah yang akrab dipanggil Lora Fadil. Putra KH Muzakki Syah Jember Jawa Timur ini membawa tiga istrinya saat dilantik sebagai anggota , Senin (30/9/2019). Mantan anggota dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang kini melenggang ke Senayan lewat Partai Nasdem ini terpilih sebagai anggota periode 2019-2024 dari Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Jawa Timur yang meliputi Banyuwangi, Situbondo, dan Bondowoso.

(Andi Sukma bersama para istri dan anak-anaknya. foto: istimewa)

Ra Fadil yang lahir 21 Oktober 1979 itu memiliki tiga istri yang hidup dalam satu rumah. Istri pertamanya bernama Aminah. Ia menikahi Aminah pada 1998 yang kemudian dikarunia tiga orang anak.

Sembilan tahun kemudian Ra Fadil menikah lagi dengan wanita bernama Yeni Kurnia. Gadis asal Bangsalsari Jember ini masih kuliah di perguruan tinggi swasta. Karena sama-sama tertarik akhirnya mereka menikah.

(Nahwani bersama para istrinya. foto: istimewa)

Lihat juga video 'Video Nissa Sabyan Soal Poligami Kembali Viral':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO