​Agnes Cefira Asal Malang Juara II POPA Indosiar, Khofifah Berharap Menginspirasi Generasi Muda

​Agnes Cefira Asal Malang Juara II POPA Indosiar, Khofifah Berharap Menginspirasi Generasi Muda Agnes Cefira Marcelia. foto: ist.

MALANG, BANGSAONLINE.com - Bukan hanya warga Jawa Timur yang bangga atas kemenenangan Agnes Cefira dalam ajang Pop Academy Indosiar. Tapi Gubernur Jawa Timur Indar Parawansa juga ikut bangga. Gubernur perempuan pertama di Jatim itu bahkan mengucapkan selamat kepada Agnes Cefira yang menjadi juara II dalam Pop Academy Indosiar. 

“Semoga prestasi yang diraih ini mampu memberi inspirasi sekaligus motivai bagi generasi muda Jatim untuk terus berprestasi di berbagai biang serta tidak takut untuk terus bermimpi dan berusaha mewujudkannya,” tulis di akun pribadinya di instagram @khofifah.ip, Rabu (20/1/2021).

Seperti diberitakan, Pop Academy (POPA) Indosiar babak final digelar Minggu, 17 Januari 2021 lalu. Acara final itu digelar di Studio 5 Emtek City, Jakarta Barat. Agenda utamanya mempertemukan asal Baubau dan Agnes Cefira Marcelia dari .

(Agnes Cefira Marcelia. foto: instagram)

Dilansir Popmagz.com, dua penyanyi berbakat itu sama-sama menunjukan kebolehannya berduet dengan para musisi papan atas tanah air. Yaitu bersama Iwan Fals dan grup band Dewa 19.

Ternyata Waode yang juara I. Ia meraih suara polling 56,14 persen. Agnes meraih 43,86 persen. Jadi selisih suara lebih dari lima persen, sehingga kemenangan Waode tanpa kontroversi.

Waode mengaku sangat bersyukur bisa mengukirkan namanya sebagai juara POPA perdana. “Sebelumnya saya mengucapkan puji sukur buat Allah Subhanahuwataalla,” ungkap Waode dikutip dari Wowkeren.com, Senin, 18 Januari 2021.

Waode berhak atas hadiah uang Rp 300 juta plus trofi kemenangan. Bukan hanya itu. Lagu kemenangan bertajuk Cinta Tanpa Tapi karya musisi Melly Goeslaw pun kini resmi jadi lagu Waode.

Agnes mendapat hadiah uang Rp 200 juta. Sedang Shandy asal Jambi yang juara III mendapat hadiah Rp 100 juta.

Kini mereka berhak menyandang nama panggung sebagai Waode POPA, Agnes POPA, dan Shandy POPA.

Lihat juga video 'Warung Bebek Goreng H. Slamet di Kota Malang Terbakar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO