​Rumah Bupati Jember Diterjang Banjir, Usai Sertijab, Khofifah Kunjungi Korban Serahkan Bantuan

​Rumah Bupati Jember Diterjang Banjir, Usai Sertijab, Khofifah Kunjungi Korban Serahkan Bantuan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat melakukan peninjauan bencana banjir di Dusun Kreongan, Kelurahan Jemberlor, Kecamatan Patrang Kabupaten Jember, Selasa (2/3/2021). foto: ist

JEMBER, BANGSAONLINE.com - Seusai menghadiri Serah Terima Jabatan (Sertijab) Bupati dan Wakil Bupati , Gubernur Jawa Timur Indar Parawansa melakukan peninjauan bencana banjir di Dusun Kreongan, Kelurahan lor, Kecamatan Patrang Kabupaten .

Curah hujan yang cukup tinggi di lereng Gunung Argopuro pada Sabtu (27/2) lalu mengakibatkan air di sungai yang melewati tiga kecamatan, yakni Kecamatan Patrang, Bangsalsari, dan Rambipuji, meluap. Satu dari ratusan rumah yang kebanjiran tersebut merupakan kediaman Bupati yang baru dilantik, Hendy Siswanto.

Pada saat orang nomer satu di Jatim tersebut melihat lokasi, tampak genangan banjir sudah surut total. Masyarakat juga melakukan kegiatan normal, di samping bersih-bersih di wilayah banjir tersebut.

Di sekitar area terdampak banjir, Tagana Dinsos Kebupaten mendirikan Dapur Umum di Mako Tagana (belakang Hotel Ardi Chandra) dengan logistik dari BPBD Kabupaten . Mereka juga menyalurkan beberapa bantuan yang bisa dimanfaatkan warga.

Kedatangan Gubernur perempuan pertama di Jatim itu, langsung disambut para warga yang sudah berkumpul menunggu kehadiran mantan Menteri Sosial tersebut.

Seusai berdialog dengan warga dan membagikan sembako dan masker serta alat tulis kepada anak-anak, Gubernur menyatakan, curah hujan yang melanda beberapa daerah di Jatim merupakan bentuk bencana hydrometeorologi.

Lihat juga video 'Nekat Ritual di Laut, 10 Warga Jember Meninggal Tersapu Ombak':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO