​Tinjau Vaksinasi Jamaah Masjid di Gresik, Ketua DMI Jatim Berharap Bisa Percepat Herd Immunity

​Tinjau Vaksinasi Jamaah Masjid di Gresik, Ketua DMI Jatim Berharap Bisa Percepat Herd Immunity Ketua PW DMI Jatim KH M Roziqi foto bersama Forkopimda Gresik, Sekretaris DMI, Ketua DMI Gresik, serta perwakilan SKK Migas, di Masjid Agung Gresik, Sabtu (25/9/2021). foto: Yudi A/ bangsaonline

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Ketua Pengurus Wilayah (PW) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jawa Timur (Jatim) KH. Muhammad Roziqi, M.M. meninjau pelaksanaan DMI Kabupaten Gresik di , Jalan Dr Wahidin Sudiro Husodo, Kecamatan Kebomas, Sabtu (25/9/2021).

Kiai Roziqi - sapaan KH Muhammad Roziqi menjelaskan bahwa perdana yang digelar DMI bersama Kementerian Kesehatan (Kemenkes) serta SKK Migas tersebut menyediakan 3.000 dosis vaksin. Sedangkan sasarannya yakni para jamaah masjid, keluarga jamaah, serta masyarakat sekitar masjid.

"Alhamdulillah, untuk yang perdana ini kita mengadakan terhadap komunitas masjid sejumlah 3.000 orang yang dibagi di tiga tempat secara serentak. Untuk 1.000 yang pertama, digelar di ini, 1.000 yang kedua digelar di sebelah utara Gresik yakni di Masjid Kanjeng Sepuh Sidayu. Sedangkan 1.000-nya lagi di sebelah selatan, yakni di Masjid Desa Slempit, Kecamatan Kedamean," jelasnya.

Roziqi menuturkan bahwa pihaknya mempunyai niat dan tujuan untuk bersama-sama mempercepat pelaksanaan oleh pemerintah dalam mencapai herd immunity. Karena sampai dengan hari ini, sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 39 Tahun 2021, wilayah aglomerasi Surabaya Raya yaitu Kota Surabaya, Kabupaten Sidoarjo, dan Kabupaten Gresik, masih tetap berada di PPKM level 3.

"Atas dasar itu pula serta sesuai petunjuk DMI pusat, akhirnya memilih Gresik untuk mengawali pelaksanaan bagi jamaah masjid. Setelah Gresik, kita akan bergeser menuju Sidoarjo," tuturnya.

Ia menceritakan bahwa awal kegiatan yang digelar untuk jamaah masjid itu merupakan dorongan dari pimpinan pusat DMI agar masjid bisa menjadi sentral pelaksanaan . Hal ini juga menunjukkan kepedulian komunitas masjid terhadap penanganan Covid-19, supaya target di Indonesia khususnya di Kabupaten Gresik cepat terpenuhi.

"Hari ini baru perdana, nanti selanjutnya akan dilakukan di masjid-masjid kabupaten/kota se-Jawa Timur. Mudah-mudahan seterusnya bisa berjalan lancar," harap Roziqi.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO