Songsong Porprov, Ketua KONI Bangkalan Minta Atlet Pencak Silat Juara Kejurkab Fokus Ikuti Puslatkab

Songsong Porprov, Ketua KONI Bangkalan Minta Atlet Pencak Silat Juara Kejurkab Fokus Ikuti Puslatkab Para Atlet Pencak Silat Kabupaten Bangkalan saat mengikuti kejurkab.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Bangkalan H. Edy Kuswanto meminta kepada para atlet juara Kejurkab Bangkalan agar tetap fokus berlatih untuk menyongsong 2022. Sebab, KONI Kabupaten Bangkalan menargetkan 5 emas dari cabang olahraga (cabor) pencak silat di Porprov 2022. Mengingat, pencak silat merupakan cabor andalan Kabupaten Bangkalan.

Untuk mewujudkan target tersebut, Edy meminta para atlet pemenang kejurkab fokus mengikuti puslatkab menyambut seleksi wilayah .

"Tidak ada waktu bagi atlet untuk istirahat, target 5 emas adalah tantangan bagi atlet. Agar dapat terwujud, upaya sekuat tenaga karena cabor pencak silat adalah andalan, demi Bangkalan tidak ada di posisi bawah," katanya.

Senada, Ketua Komite Olahrga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bangkalan Fauzan Ja'far berpesan kepada atlet yang mendapatkan tiket ke porprov agar tidak merasa puas atas prestasi yang telah diraih di kejurkab.

"Atlet diminta fokus untuk mengikuti program Pustlakab Bangkalan. Dengan potensi pencak silat yang ada, bisa menghasilkan prestasi dan medali di porprov 2022. Pertandingan sesungguhnya nanti di Porprov ke-7 Jember - Lumajang tahun 2022," katanya.

Ia berharap Bangkalan bisa melanjutkan tradisi emas dari pencak silat. Sebab sepanjang sejarah porprov, cabor pencak silat tidak pernah absen meraih medali emas.

"IPSI sepanjang ada porprov adalah cabor andalan, target pencak silat agak tinggi, nanti bisa 3 emas, 2 perak, idealnya 5 emas," pungkas Fauzan saat dihubungi wartawan BANGSAONLINE.com melalui sambungan telepon, Rabu (13/10). (uzi/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO