Marak Pinjol Ilegal, Kapolres Gresik Imbau Masyarakat untuk Berhati-hati

Marak Pinjol Ilegal, Kapolres Gresik Imbau Masyarakat untuk Berhati-hati Kapolres Gresik, AKBP Mochamad Nur Azis.

GRESIK, BANGSAONLINE.com , AKBP Mochamad Nur Azis, mewanti-wanti kepada masyarakat di wilayahnya agar berhati-hati terhadap financial technology peer to peer lending (fintech P2P lending), atau biasa dikenal pinjaman online () ilegal. Pasalnya, telah banyak merugikan masyarakat.

"Kejahatan ilegal sangat merugikan masyarakat, sehingga diperlukan langkah penanganan khusus dan upaya pemberantasan dengan strategi preemtif, preventif, maupun represif," ujarnya, Selasa (19/10).

Menurut dia, pelaku kejahatan kerap memberikan promosi atau tawaran yang membuat masyarakat tergiur untuk menggunakan jasa layanan tersebut. Hal ini menjadi salah satu penyebab banyaknya korban dari .

Apalagi di tengah situasi pandemi Covid-19 seperti ini, penyelenggara banyak menyasar masyarakat yang perekonomiannya terdampak. Alhasil, warga banyak yang tergiur untuk menggunakan jasa ilegal.

Penyelranggara ilegal ini juga kerap memanfaatkan data diri korban yang telah tersimpan apabila telat membayar ataupun tidak bisa melunasi pinjamannya.

"Banyak juga ditemukan penagihan yang disertai ancaman. Bahkan dalam beberapa kasus ditemukan para korban sampai bunuh diri akibat bunga yang semakin menumpuk dan tidak membayar," ungkapnya.

Oleh karena itu, dari segi preemtif, kapolres menekankan kepada seluruh jajarannya untuk aktif melakukan edukasi dan sosialisasi serta literasi digital kepada masyarakat akan bahayanya memanfaatkan layanan ilegal. Sedangkan dari sisi preventif, akan dilakukan patroli siber di media sosial berkoordinasi dengan lembaga terkait.

"Represif, kita akan lakukan penegakan hukum dengan berkoordinasi dengan stakeholder terkait. Saya minta masyarakat segera melaporkan ke pelayanan kepolisian terdekat apabila mengetahui adanya kegiatan ilegal," kata . (hud/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Grebek Kantor Pinjol di Jakarta Utara, Polda Metro Jaya Amankan 99 Pegawai':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO