​Tinjau Operasi Pasar Minyak Goreng di Kota Blitar, Gubernur Khofifah Bilang Begini | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Tinjau Operasi Pasar Minyak Goreng di Kota Blitar, Gubernur Khofifah Bilang Begini

Editor: Rohman
Wartawan: Akina Nur Alana
Minggu, 27 Februari 2022 21:56 WIB

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, saat meninjau operasi pasar minyak goreng di UPT Bapenda Jatim di Kota Blitar.

KOTA BLITAR, BANGSAONLINE.com - Gubernur Jawa Timur (Jatim), , meminta produsen dan distributor untuk mendistribusikan ke masyarakat. Menurut dia, ini merupakan salah satu semangat nasionalisme.

"Dari bumi Bung Karno ini spirit nasionalisme ini kita panggil semua produsen . Tunjukkan nasionalisme hari ini, dengan segera mendistribusikan seluruh stok yang ada, karena pabriknya kan setiap hari produksi jadi sirkulasi terjaga," ujarnya saat meninjau operasi pasar di UPT Bapenda Jatim di , Minggu (27/2).

"Di pasar aman produsen juga bisa tetap memaksimalkan produksi. Seperti komitmen saat pertemuan dengan Dirjen Perdagangan Dalam Negeri di kantor Disperindag Jatim," tuturnya menambahkan.

Begitu pula dengan distributor, Khofifah meminta pihak terkait untuk segera mendistribusikan . Dengan demikian, masyarakat merasa aman, tenang, dan nyaman.

"Untuk distributor tolong segera didistribusikan karena rasa aman tenang dan nyaman itu penting bagi masyarakat," ungkapnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video