Tinjau Pameran Kampung Kreasi, Gubernur Khofifah Harap Muncul Inovasi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tinjau Pameran Kampung Kreasi, Gubernur Khofifah Harap Muncul Inovasi

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Sabtu, 05 Maret 2022 00:39 WIB

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat meninjau stand di pameran kampung kreasi. foto: DEVI FITRI A/ BANGSAONLINE

berharap melalui expo-expo seperti ini, bisa lahir inovasi untul memaksimalkan potensi daerah. Dari inovasi-inovasi yang ada, orang yang keliling kemudian menemukenali produk-produk yang memungkinkan market aksesnya diperluas.

"Kalau (expo) ini kan sifatnya pasif, dan memang harus diperkuat virtualnya, sehingga ada kemungkinan buyer yang mencari barang yang sama, mereka akan ketemu di sini," jelasnya.

Sementara itu, Kepala DPMP Provinsi Jawa Timur Sukaryo mengatakan, pameran ini diadakan dalam rangka memberdayakan bumdes. "Kami bekerja sama dengan kadin untuk mendampingi bumdes-bumdes yang siap untuk ekspor atau yang punya keinginan untuk itu," katanya.

"Sehingga kemaren ada talkshow semua bumdes yang berkeingan untuk itu ikut. Kira-kira sebanyak 700 bumdes yang ikut sekaligus diberi arahan bagaimana dan apa saja yang perlu diperbaiki. Terutama dari tiga hal kelembagaan, peningkatan SDM, dan produk," ujarnya. (dev/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video