Hasil Liga Italia Hellas Verona vs AS Roma: I Giallorossi Tembus Zona Champions | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Hasil Liga Italia Hellas Verona vs AS Roma: I Giallorossi Tembus Zona Champions

Editor: sigit
Selasa, 01 November 2022 06:18 WIB

Pemain AS Roma Nicolo Zaniolo merayakan golnya untuk menyamakan skor. (foto: instagram officialasroma)

Pada injury time tepatnya menit ke-90+2, Roma menambah keunggulan sekaligus menutup pertandingan menjadi 3-1. Lewat situasi serangan balik cepat, Volpato melepaskan umpan terobosan kepada Stephan El Shaarawy yang ada di kotak penalti untuk kemudian menceploskan bola ke gawang Verona.

Dengan kemenangan ini membuat naik ke empat besar alias zona Liga Champions. Dengan mengoleksi 25 poin dari 12 pertandingan, Roma kini berada di posisi empat klasemen Liga Italia 2022-2023.

Sementara bagi Hellas Verona, lima kekalahan beruntun di Serie A membuat mereka kini menempati peringkat ke-19 dengan torehan lima poin.

Susunan pemain Hellas Verona Vs AS Roma

Hellas Verona (3-4-2-1): Lorenzo Montipo, Pawel Dawidowicz, Gunter, Ceccherini (Isak Hien 46'), Faraoni, Hongla (Sulemana 86'), Veloso (Magnani 68'), Depaoli, Yayah Kallon (Lasagna 46'), Adrien Tameze, Henry (Djuric 78').

Pelatih: Salvatore Bocchetti

AS Roma (3-5-2): Rui Patricio, Roger Ibanez, Chris Smalling, Mancini (Matic 66'), Zalewski (Belotti 57'), Camara (Shomurodov 83'), Cristante (El Shaarawy 46'), Karsdorp, Lorenzo Pellegrini, Zaniolo (Volpato 57'), Abraham.

Pelatih: Jose Mourinho. (git)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video