Peringati HUT Ke-817 Tulungagung, Miss Universe Switzerland Turut Rayakan Ritual Bersih Nagari | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Peringati HUT Ke-817 Tulungagung, Miss Universe Switzerland Turut Rayakan Ritual Bersih Nagari

Editor: Siswanto
Wartawan: Feri Wahyudi
Jumat, 18 November 2022 20:59 WIB

Bupati Tulungagung, Maryoto Birowo bersama Miss Universe Switzerland, Alia Guindi Turut Rayakan Ritual Bersih Nagari, Jumat (18/11/2022)

TULUNGAGUNG, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) menggelar ritual Kirap Bersih Nagari berlangsung meriah, diwarnai dengan arak arakan buceng dari halaman Kantor Bupati menuju Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso, Jumat (18/11/2022).

Rangkaian agenda rutin setiap tahun ini, merupakan puncak peringatan Hari Ulang Tahun Kabupaten Ke-817 yang jatuh pada 18 November.

Berawal dari halaman kantor bupati, terlihat sejumlah pejabat Forkopimda Kabupaten bersama rombongan dan tamu penting lainnya diarak menggunakan kereta kencana menuju Pendopo yang di sambut oleh 160 penari Reog Kendang.

Selain itu, mereka mengenakan busana baju adat yang menonjolkan warna Gold sehingga membuat suasana bernuansa sakral.

Kemeriahan ritual Kirab Bersih Nagari tahun ini, sangat berbeda dari tahun-tahun yang lalu, dimana , Alia Guindi pun mengikuti serangkaian acara sampai selesai dengan mengenakan busana kebaya khas .

Bupati , Maryoto Birowo mengatakan, perayaan HUT Ke-817 ini, diharapkan bisa membangkitkan ekonomi masyarakat pasca pandemi.

"Kami harapkan HUT ini bisa mempercepat kebangkitan ekonomi tulungagung, apalagi baru saja kita kan pandemi," katanya usai prosesi Kirab Bersih Nagari.

Terlebih, lanjut bupati, kedatangan , Alia Guindi dan rombongan diharapkan dapat membuat bisa kenali oleh masyarakat di dunia.

Menurutnya, perlu dikenal luas, sebab Kota Marmer ini, mempunyai berbagai keragaman yang mempunyai nilai, mulai dari kebudayaan asli , Produk batik asli , Kuliner Khas , karya Kerajinan, dan produk-produk unggulan lainnya.

"Kami harapkan, kedatangan Miss universe Switzerland ini bisa semakin mengenalkan , apalagi selama ini banyak produk dari kami yang sudah ekspor keluar negeri," jelasnya

Maryoto mengatakan, selama tinggal di Kabupaten mereka akan menemukan keunikan budaya, kuliner, pariwisata, dan orang-orang kami yang ramah.

"Semoga sepenuhnya ini akan menjadi kenangan Anda dan menyebarkan pengalaman indah di ke seluruh dunia, sekali lagi terima kasih banyak," ucap Bupati saat berpidato di hadapan .

Ia mengakui, pemilihan warna gold untuk seragam kebaya dalam kegiatan ini diharapkan bisa memberi simbol kebangkitan dan kejayaan bagi warga dan pemerintah daerah kabupaten di tahun ini.

"Emas ini kan simbol kejayaan, semoga seperti itu yang kita harapkan untuk ," tutupnya. (fer/sis)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video