Gandeng Diskopum Jember, PT Aplog Surabaya Gelar Pelatihan Kewirausahaan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gandeng Diskopum Jember, PT Aplog Surabaya Gelar Pelatihan Kewirausahaan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yudi Indrawan
Senin, 12 Desember 2022 15:36 WIB

Forkopimda Jember bersama Jajaran PT Aplog Wilayah Surabaya saat pembukaan pelatihan UMKM di Aula PB Sudirman.

"Ketika kemasannya bagus, barangnya bagus, pasti minat buyer, minat konsumen, juga meningkat," imbuhnya.

Pelatihan ini juga dimanfaatkan Diskopum Jember untuk menyosialisasikan izin usaha seperti NIB, PIRT, BPOM, sertifikasi halal, dan lain sebagainya.

Dalam kegiatan tersebut, PT Aplog memberikan satu voucher jasa pengiriman gratis pada peserta.

Menurut Sartini, PT Aplog cukup terpercaya dalam jasa pengiriman. Apalagi tarifnya relatif lebih murah jika dibandingkan dengan perusahaan jasa pengiriman yang lain.

Diketahui, berdasarkan data diskopum, tercatat sebanyak 647 ribu pelaku UMKM di Jember. Dari jumlah tersebut, 500 ribu di antaranya merupakan kelompok usaha mikro, dan sisanya adalah pelaku usaha kecil menengah. (yud/bil/rev) 

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video