Wali Kota Abu Bakar Resmikan SMPN 9 Kediri | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wali Kota Abu Bakar Resmikan SMPN 9 Kediri

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Muji Harjita
Rabu, 04 Januari 2023 14:55 WIB

Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar, bersama Ketua DPRD Kota Kediri, Gus Sunoto, saat menggunting rangkaian melati sebagai simbol peresmian SMPN 9 Kediri. Foto: Ist

Ia juga berpesan kepada siswa-siswi dan guru SMPN 9 untuk melakukan komunikasi dua arah. Hal ini bertujuan untuk melatih anak-anak agar berani berbicara di depan publik dan menyampaikan ide serta gagasannya. Apalagi di era saat ini, anak-anak lebih pintar dan suka belajar hal-hal baru.

"Didik anak-anak sesuai dengan zamannya. Ajarkan mereka jadi burung rajawali, jangan merpati. Ajarkan mereka terbang lebih tinggi. Saya harap kita menjadi fasilitator untuk mewujudkan cita-cita mereka," tuturnya.

Sementara itu Plt Kepala Dinas Pendidikan Kota , Marsudi, menjelaskan pada tahap pertama ini ada beberapa bangunan yang berdiri. Di antaranya gedung kantor meliputi, lobi, ruang kepala sekolah, ruang wakasek, ruang guru, ruang TU, ruang rapat, perpustakaan, ruang OSIS, pramuka, bimbingan konseling, smart class dan delapan titik kamar mandi.

Kemudian ada 10 ruang kelas, dua laboratorium, ruang listrik dan air, ruang satpam, kantin, pagar sisi depan, utara, dan sebagian sisi timur, serta paving sisi depan lalu sebagian sisi utara dan selatan.

Adapun jumlah siswa-siswi SMPN 9 tahun 2023 ini sebanyak 160 anak.

"Untuk pembangunan tahap kedua rencananya pada bulan April tahun ini. Model pembelajaran di SMPN 9 menerapkan pola moving. Jadi anak-anak mendatangi tempat guru yang akan mengajar dengan berbagai perlengkapan media pembelajarannya," ujarnya.

Turut hadir, Ketua DPRD Gus Sunoto, Dandim 0809 Letkol. Inf. Aris Setiawan, perwakilan Forkopimda Kota , Sekretaris Daerah Kota Bagus Alit, Anggota Komisi C DPRD Kota Ayub Wahyu Hidayatullah dan Ahmad Abdul Muqtadir, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Ramli, Kepala OPD, Camat Pesantren Widiantoro, kepala sekolah, perwakilan orang tua, siswa-siswi SMPN 9 dan tamu undangan lainnya. (uji/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video