Peringati Hari Bumi dan Air, BLH Probolinggo Gelar Apel Pagi dan Tanam Pohon | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Peringati Hari Bumi dan Air, BLH Probolinggo Gelar Apel Pagi dan Tanam Pohon

Sabtu, 23 Mei 2015 06:26 WIB

Wali Kota Rukmini didampingi Kepala BLH, Tutang, secara simbolis melakukan tanam pohon. (foto: andi/BANGSAONLINE)

PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Sebanyak 90 pohon siap tanam disediakan Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Probolinggo untuk ditanam di kawasan RTHKP (Ruang Terbuka Hijau Kawasan Perkotaan) Maramis, Jum'at (22/5) kemarin, dalam rangka peringatan Hari Bumi dan Air Kota Probolinggo Tahun 2015.

Bibit pohon unggul itu sendiri meliputi, Glodokan Tiang, Ketepeng Kencana (tanaman spesial yang ada di Makam Bung Karno), Mahoni, Trembesi, Butterfly, dsb.

Acara peringatan ini sendiri diawali dengan kegiatan apel yang dimulai pukul 05.30 WIB, dipimpin langsung oleh Wali Kota Probolinggo, Hj. Rukmini SH. MSi.

Menurut Wali Kota, pihaknya mengajak warga kota Probolinggo untuk bersama- sama menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan dengan membudayakan menanam pohon guna keberlangsungan hidup manusia juga ketersediaan air yang nantinya bisa kita nikmati bersama hingga anak- cucu kelak.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   pemkab probolinggo

Berita Terkait

Bangsaonline Video