6 Tempat Wisata di Situbondo yang Bikin Takjub dan Betah | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

6 Tempat Wisata di Situbondo yang Bikin Takjub dan Betah

Editor: Sigit
Sabtu, 12 Agustus 2023 17:28 WIB

Savana Bekol salah satu destinasi wisata yang berada di Taman Nasional Baluran. Foto: pariwisata.situbondokab.go.id

Berlokasi di Dusun Pesisir, Desa Klatakan, Kecamatan Kendit, Ekowisata Kampung Blekok menawarkan keindahan laut, serta beragam burung air yang membuat kita betah berlama-lama di tempat ini.

Dinamakan Kampung Blekok dikarenakan banyak sekali spesies burung air yang menghuni kawasan ekowisata ini, antara lain blekok sawah, kuntul kecil, kuntul kerbau, kowak-malam abu, cangak abu, cangak merah dan kokokan laut.

4. Air Terjun Talempong

Air Terjun Talempong menjadi wisata Situbondo yang cocok sebagai destinasi liburan bersama teman.

Air terjun yang berada di Desa Talempong ini terlihat sangat menawan karena memiliki tiga tingkatan yang membuat jatuhnya air semakin cantik.

Kecantikan lenggok jatuhnya air pada ketinggian sekira 50 meter Air Terjun Talempong ini semakin menambah segarnya udara di sekitar lokasi.

Objek wisata Situbondo satu ini sangat cocok untuk menyegarkan pikiran sebelum kembali ke rutinitas pekerjaan.

5. Pantai Tampora

Wisata Situbondo selanjutnya yang terkenal adalah Pantai Tampora. Pantai yang berlokasi di Desa Kalianget, Kecamatan Banyuglugur, Situbondo ini memiliki pasir putih serta terdapat tebing bebatuan.

Pantai Tampora terletak di balik bukit dimana pepohonan rimbun menjadi nilai tambah bagi pengunjung untuk menikmati keindahan sekelilingnya. Hembusan angin semilir dan sejuknya udara perbukitan menjadikan suasana penuh dengan relaksasi jiwa dan pikiran.

Berlibur di tempat ini sungguh sangat menyenangkan, apalagi saat sore hari dengan ditemani sinar oranye mewarnai langit barat pantai Tampora.

6. Pantai Pasir Putih

Tak lengkap rasanya, jika sedang berada di Situbondo tidak mengunjungi Pantai Pasir Putih. Pantai legendaris ini sangat populer bagi masyarakat Jawa Timur sebagai destinasi wisata yang memukau.

Pantai pasir putih berjarak sekitar 23 km di sebelah barat Situbondo, tepatnya di Kecamatan Bungatan.

Saat memasuki musim liburan atau akhir pekan, destinasi wisata Situbondo ini selalu ramai didatangi pengunjung.

Selain terkenal dengan pasirnya yang putih, pada saat tertentu di objek wisata Situbondo ini digelar berbagai macam lomba, diantaranya Lomba Ayam Sap-sap, layang-layang, perahu kano, perahu layar, dan mancing.

Fasilitas yang tersedia di pantai ini pun cukup beragam, antara lain kamar mandi, musala, tempat parkir, toko oleh-oleh kerajinan dari kerang dan batik Situbondo, warung makan, hingga penginapan. (git).

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video