Gandeng Petani Milenial, DPPTK Ngawi Pastikan Kebutuhan Bahan Pokok Tetap Stabil | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gandeng Petani Milenial, DPPTK Ngawi Pastikan Kebutuhan Bahan Pokok Tetap Stabil

Editor: Arief Rahardjo
Wartawan: Zainal Abidin
Jumat, 22 Desember 2023 17:27 WIB

Kusumawati Nilam Suliandri kepala DPPTK Ngawi saat dikonfirmasi awak media, Jumat (22/12/2023).

"Kita melakukan operasi pasar tidak hanya di lingkup Ngawi kota saja tetapi juga daerah perbatasan seperti di kecamatan Kwadungan yang berbatasan dengan kab Madiun," terangnya.

Sementara, kebutuhan pokok seperti beras, gula minyak, telah berkoordinasi dengan Bulog dan para supplier. Sehingga stok kebutuhan di wilayah Ngawi tidak akan mengalami kekurangan. Tak hanya itu, kondisi stok juga dipantau untuk antisipasi terjadinya penumpukan.

"Artinya gini, kalau inflasi kita jaga dapat dikendalikan manakala stok pasokan bahan kebutuhan pokok tersedia dengan cukup dipastikan harga akan tetap stabil meskipun terjadi kenaikan masih diambang normal," tuturnya.

Oleh sebab itu, adanya perayaan hari besar agama, untuk kenaikan harga kebutuhan tetap ada kenaikan, namun masih diambang harga normal dan terjangkau oleh masyarakat. (nal/rif)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video