Persiapkan Layanan Sertifikat Tanah Elektronik, BPN Probolinggo Gelar Studi Tiru ke Madiun | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Persiapkan Layanan Sertifikat Tanah Elektronik, BPN Probolinggo Gelar Studi Tiru ke Madiun

Editor: Novandryo W S
Wartawan: Andi Sirajuddin
Rabu, 17 Juli 2024 12:19 WIB

"Kita punya program bernama loket Pecel Poin yakni pelayanan cepat elektronik ploting peta dan informasi. Dimana, loket online yang digunakan pemohon untuk mendaftar sertifikat secara online," ujarnya.

Menurutnya, nantinya di loket ini, pendaftar akan memasukkan berkas dan selanjutnya akan diperiksa oleh petugas dari seluruh lampiran dokumen asli yang sudah discan termasuk sertifikat asli.

"Nah, jika ada kekurangan, pemohon bisa langsung mengecek kekurangan berkas melalui google site yang telah disediakan petugas. Seluruh proses akan dilakukan secara online dengan pelayanan cepat," terangnya.

Sementara, Kepala Kantor Kabupaten , Wida Rahardyan Adjie A. Ptnh M.H memberikan penghargaan dan ucapan terimakasih telah menerima seluruh rombongan-nya. 

Dirinya, menegaskan akan segera mensosialisasikan dan segera melaksanakan kegiatan sertifikat elektronik di Kabupaten .

“Dengan melakukan kegiatan studi tiru, kita dapat mengetahui apa saja yang perlu dipersiapkandan, dan apa saja yang dibutuhkan,” ujar Wida.

Ditambahkannya, kebijakan sertifikat elektronik ini sejalan dengan arahan Presiden Jokowi kepada / dalam melakukan reformasi, khususnya dalam pelayanan digital. (ndi/van)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video