Bank Jatim Apresiasi Prestasi Atlet Kickboxing Mojokerto yang Raih Medali di Surabaya | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bank Jatim Apresiasi Prestasi Atlet Kickboxing Mojokerto yang Raih Medali di Surabaya

Editor: Novandryo
Wartawan: Rochmat Saiful Aris
Senin, 05 Agustus 2024 10:09 WIB

Para atlet Kickboxing Kabupaten Mojokerto yang meraih medali emas dan perak (dok. Ist)

MOJOKERTO,BANGSAONLINE.com - Pimpinan Kris Taufan bangga dan mengapreasiai para atlet Kabupaten yang meraih medali emas pada ajang Chalenge Surabaya 2024.

"Tentunya, kita harus ikut memberikan dukungan kepada para atlet untuk menunjukkan prestasinya, serta memberikan apresiasi kepada mereka yang telah berprestasi. Melalui pembinaan dan latihan yang disiplin, tentunya itu sebagai modal awal bagi para atlet dalam menunjukkan hasil yang positif," kata Kris Taufan.

"Khususnya para atlet Kabupaten ini, keberhasilan yang mereka raih pada ajang Chalengge Surabaya 2024, merupakan kebanggaan daerah yang harus kita berikan apresiasi. Oleh karena itu, para atlet kita harus dimotivasi, supaya kedepannya bisa lebih baik lagi dan bisa memberikan prestasi yang lebih baik dan membanggakan bagi daerahnya," sambungnya.

Sementara itu, Susilo sebagai Official atlet Kabupaten merasa bersyukur dan senang atas prestasi yang telah diraih para atletnya.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video