Pendapatan Minim, DPRD: Dinas Pasar Sidoarjo Minim Inovasi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pendapatan Minim, DPRD: Dinas Pasar Sidoarjo Minim Inovasi

Kamis, 27 Agustus 2015 01:00 WIB

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Kalangan dewan menyoroti kinerja Dinas Pasar yang dinilai tak maksimal. Sebab, alokasi anggaran untuk Dinas Pasar lebih besar daripada kontribusinya bagi pendapatan asli daerah (PAD) APBD Sidoarjo. Pendapatannya hanya sebesar Rp 10 miliar tetapi alokasi anggarannya sebesar Rp 23 miliar dalam APBD Sidoarjo tahun 2015.

“Ini seperti lebih besar pasak dari tiang,” cetus Sekretaris Komisi B DPRD Sidoarjo, Sudjalil kepada wartawan dengan nada sengit, kemarin.

Menurut politisi PDIP itu, potensi pendapatan yang seharusnya bisa digali oleh Dinas Pasar sangat besar. Namun kurang terobosan atau inovasi, sehingga membuat capaiannya stagnan. Padahal, ada 18 pasar yang dikelola Dinas Pasar dan harusnya potensi pendapatan cukup tinggi.

Untuk itu, pihaknya merekomendasi agar Dinas Pasar mengevaluasi kinerjanya, terutama kebocoran retribusi dan menciptakan terobosan. “Pasar itu kan tempat yang pasti ramai. Ada transaksi di sana tiap hari. Maka perlu terobosan, terutama masalah retribusi,” katanya.

1 2

 

 Tag:   pemkab sidoarjo

Berita Terkait

Bangsaonline Video