Bupati Malang Resmikan Jalan Desa Babakan Sepanjang 500 Meter | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bupati Malang Resmikan Jalan Desa Babakan Sepanjang 500 Meter

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Dadang Dwi Tanto
Senin, 09 September 2024 21:39 WIB

Bupati Malang saat meresmikan Jalan Desa Babadan, Kecamatan Ngajum.

MALANG, BANGSAONLINE.com - Bupati Malang, Sanusi, didampingi wakilnya, Didik Gatot Subroto, kembali meresmikan Jalan Desa Babadan, Kecamatan Ngajum, sepanjang 500 meter, Senin (9/9/2024)

Sebelum meresmikan jalan, Bupati Malang bersama istri sekaligus menjabat Ketua TP PKK Kabupaten Malang, Anis Zaidah memimpin kegiatan Shubuh Keliling (Shuling) di Masjid Baitul Salam Pada Peresmian jalan yang menghubungkan antar desa ini, Sansui disambut hangat oleh kepala desa, dan sejumlah warga yang turut menyaksikan prosesi peresmian.

"Jalan yang menghubungkan ke desa tetangga ini sebelumnya kerap menjadi jalan alternatif bagi warga masyarakat Desa Babadan dan warga masyarakat desa tetangga," katanya.

Pemkab Malang telah selesai mengerjakan pembangunannya, sehingga saat ini ada jalan yang sudah bisa dimanfaatkan warga masyarakat. Sanusi berpesan agar Desa Babadan dapat menciptakan keunggulan seperti dalam pencanangan One Village, One Product seiring dapat bersama-sama meneruskan semangat mengisi pembangunan yang lebih baik.

''Ini bagian barokah dari Shuling, kita bisa merasakan sendiri di sekitar kita. Misalnya, ada pembangunan apa saja yang telah dirasakan warga masyarakat. Jalan sudah baik semua, pendidikan ikut meningkat, ambulance tiap puskesmas kini sudah baik dari sebelumnya yang tadinya mogokan," paparnya.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video