Keputusan Kelanjutan Hambalang, Menpora Berharap Sebelum Asian Games 2018 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Keputusan Kelanjutan Hambalang, Menpora Berharap Sebelum Asian Games 2018

Jumat, 18 Maret 2016 23:57 WIB

Presiden Jokowi didampingi Menpora Imam Nahrawi, dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono serta jubir Presiden Johan Budi saat sidak ke proyek pusat olahraga di Hambalang, Bogor, kemarin (18/3). foto: setpres/detik.com

"Kunjungan bersama Presiden ini tindak lanjut dari kunjungan saya sebelumnya. Setelahnya saya melapor kepada Presiden, dan beliau sangat mengapresiasi, sehingga hari ini langsung melihat. Sudah tentu, hari ini kami langsung menyiapkan laporan lebih lengkap lagi. Mulai dari perencanaan pertama, mungkin seperti kenapa harus di Hambalang, dan sebagainya," kata Imam, dikutip dari detik.com

Dijelaskan Imam, tidak ada sedikit pun niat dirinya untuk membuka luka lama. Sebaliknya, ia ingin menyelamatkan aset negara. "Selain itu tentu karena kebutuhan dari Kemenpora yakni soal sarana yang lebih lengkap, luas, representatif untuk melahirkan atlet Indonesia di masa yang akan datang," ujarnya.

Ditambahkan Imam, kembalinya Hambalang menjadi opsi untuk dilanjutkan pembangunannya karena melihat Sekolah Olahraga yang di Ragunan saat ini belum maksimal. Terlebih sejak ada pemindahan aset dari pusat ke provinsi, yang kemudian membuat pemanfaatan sarana olahraga jadi terhambat.

"Padahal SKO (Sekolah Olahraga) di Ragunan itu, zaman dulu, banyak lahir atlet-atlet dunia. Tapi, belakangan karena ada pemindahan aset itu jadi sedikit terhambat pemanfaatan sarana olahraganya. "Maka itu, kami harapkan sebelum AG ini (Hambalang) sudah bisa dipastikan apakah dilanjut atau tidak," tutupnya. (dtc/sta)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video