Hari Santri di Sidoarjo, Bazar Produk Santri hingga Malam Munajat 1000 Santri | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Hari Santri di Sidoarjo, Bazar Produk Santri hingga Malam Munajat 1000 Santri

Jumat, 21 Oktober 2016 23:10 WIB

TABUH REBANA: Bupati Sidoarjo dan Forpimda membuka pagelaran seni budaya dalam rangka HSN 2016 di Alun-alun Sidoarjo, Jumat (21/10) malam. foto: mustain/ bangsaonline

Menurut Fatkul Anam, peringatan HSN 2016 bertema Bakti Santri Untuk Negeri. Sejumlah rangkaian kegiatan memperingati Hari Santri, diharapkan membangkitkan kebanggaan santri se-nusantara, bahwa mereka pemilik saham terbesar di negeri ini.

Selanjutnya, digelar Upacara Hari Santri pada Sabtu (22/10) pagi yang diikuti oleh 22 peleton dari Lembaga dan Banom PCNU Sidoarjo. Kegiatan dilanjutkan pada Sabtu (22/10) malam, bertajuk Malam Munajat 1000 Santri yang bakal dihadiri diantaranya KH Zawawi Imron, yang memiliki julukan Si Celurit Emas. Gebyar Hari Santri diakhiri dengan kegiatan Jalan Sehat Santri yang bakal diikuti 22 ribu peserta, pada Minggu (23/10).

Sementara malam Pagelaran Seni Budaya, Jumat (21/10) malam, menyuguhkan pertunjukan wayang Walok-Walik, dengan dalang Jumali, salah satu pengurus Lesbumi Pusat, yang berasal dari Malang. Lalu dilanjutkan Ketoprak Santri Resolusi Jihad oleh pelawak Kartolo CS. Sebelum pagelaran seni, digelar pembacaan 1 Miliar Shalawat Nariyah.

Pagelaran seni dalam rangka HSN 2016 ini dibuka simbolis oleh Bupati Sidoarjo H Saiful Ilah, dengan memukul rebana. Kala membuka acara, bupati didampingi di antaranya Wabup H Nur Ahmad Syaifuddin, Ketua DPRD H Sullamul Hadi Nurmawan, Kapolresta Sidoarjo AKBP Muh Anwar Nasir. Selain itu hadir Ketua PCNU Sidoarjo KH Abdi Manaf. Beberapa anggota DPRD Sidoarjo juga hadir, diantaranya Ketua FPKB Ahmad Amir Aslichin. (sta)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video