Umumkan Hasil Lelang Jabatan, Wali Kota Mojokerto: Kalau Terbukti Main Sogok akan Dibatalkan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Umumkan Hasil Lelang Jabatan, Wali Kota Mojokerto: Kalau Terbukti Main Sogok akan Dibatalkan

Wartawan: Rochmad Aris
Jumat, 14 April 2017 23:15 WIB

Walikota didampingi Sekdakot, Kepala BKD dan Kabag Humas saat mengumumkan hasil lelang jabatan.

"Yang dinilai, terkait performance, wawasan, kreativitas dan inovasi untuk SKPD yang akan dipimpin," imbuhnya.

Namun, meski keempat nama pejabat tersebut berhasil menyisihkan puluhan kandidat lainnya, menurut Mas’ud Yunus, bukan berarti serta merta mereka aman. Karena jika kemudian terbukti melakukan suap untuk meraih jabatan, ia menegaskan tak segan membatalkan hasil seleksinya.

“Dari awal saya sudah menggandeng tim saber pungli untuk memantau, mengawasi proses lelang jabatan. Kalau ada yang main sogok langsung saja laporkan, maka tidak ada pilihan kecuali membatalkan hasil seleksinya,” tandas Mas’ud Yunus.

Hal ini, lanjut orang nomor wahid di Pemkot Mojokerto tersebut, untuk menegaskan komitmen Pemkot anti pungli sekaligus menjadikan ASN (aparat sipil Negara) yang memahami tupoksinya, berdaya kreasi, inovasi, berprestasi. (ris/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video