DPRD Jatim Minta Dinkes Update Data Sebaran Difteri | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

DPRD Jatim Minta Dinkes Update Data Sebaran Difteri

Wartawan: M Didi Rosadi
Kamis, 07 Desember 2017 23:53 WIB

Agatha Retnosari.

Terpisah, Agatha Retnosari, anggota Komisi E lainnya, meminta agar penanganan Difteri di Jatim dilakukan dengan preventif dan promotif dengan melibatkan puskesmas. Hal ini agar penanganan difteri dapat dilakukan dengan cepat dan tanggap.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Jatim, kasus difteri di Jatim selalu di atas angka 300-an mulai sejak 2011 sampai 2017. Di mana korban meninggal dunia 7 - 12 jiwa. Untuk mengatasinya, Agatha meminta Dinkes melakukan program ORI (Outbreak Response Immunitation) seperti yang sudah dilakukan di Blitar. 

"Bahkan kalau perlu Dinkes bersama Puskesmas dan Ponkesdes melakukan jemput bola ke masyarakat dengan melakukan imunisasi menyeluruh, sehingga Difteri dapat ditekan," ujar anggota dewan asal Fraksi PDIP Jatim ini.

Politikus asal Dapil I Surabaya - Sidoarjo ini juga menyarankan agar masyarakat dan pihak swasta dilibatkan untuk memerangi dan menanggulangi penyakit difteri ini. Karena sesuai peraturan menteri kesehatan (Permenkes) tahun 2010 pasal 44, di antaranya ikut melakukan sosialisasi, turut serta melakukan Imunisasi dan pemantauan imunisasi.‎ (mdr/rev)

 

 Tag:   kesehatan jatim

Berita Terkait

Bangsaonline Video