Kokola Halal Group Gelar 'Untukmu Kartini Masa Kini' | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kokola Halal Group Gelar 'Untukmu Kartini Masa Kini'

Editor: Rizki Daniarto
Wartawan: Zahratul Maidah
Selasa, 24 April 2018 09:46 WIB

Ibu dan anak saat menyemarakkan Hari Kartini dengan mengikuti acara fashion show yang digelar Kokola Halal.

Bertepatan kali ini, Biskuit Kokola Halal mengadakan acara Fashion Show Kartini Kokola bertajuk ‘Untukmu Kartini Masa Kini’. Ini sebagai bentuk apresiasi Kokola Group terhadap Kartini-Kartini masa kini yang berasal dari berbagai profesi. Mulai dari ibu rumah tangga, guru, tenaga medis, dokter, polwan dan lainnya.

“Lomba fashion ibu anak ini digelar bertujuan memberikan apresiasi untuk Kartini-Kartini tangguh. Mereka bukan hanya pintar mengurus rumah atau sebagai ibu rumah. Para wanita ini juga lihai dalam menjalankan tugas, profesi, bisnis, baik sebagai owner maupun pekerja di perusahaan atau instansi masing-masing,” ujarnya.

Lomba fashion show moms and kids Kartini yang digelar di World Trade Centre (WTC) Surabaya ini diikuti oleh puluhan ibu dan anak yang tergabung dalam House Of Golden Kids (Hogis). Para ibu berpakaian ala profesinya masing-masing dan putra putrinya berpakaian ala Kartini.

Kegiatan ini dilanjutkan dengan lomba kekompakan saling menyuapi biskuit Kokola antara ibu dan anak. Kegiatan ini juga sebagai bentuk komitmen Kokola Group yang senantiasa berbagi kebahagiaan dan kenikmatan ‘Sharing Happylicious’ kepada masyarakat Indonesia.

“Kokola Group komitmen berbagi kebahagiaan dan memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat Indonesia. Juga memastikan tiap proses pembuatan biskuit Kokola dikerjakan oleh tenaga putra putri Indonesia profesional yang berkomitmen tinggi dalam menjaga keamanan pangan (food safety) melalui penggunaan mesin dengan teknologi modern,” katanya.

Wujud komitmen Kokola Group dalam proses produksi telah mendapatkan sertifikasi standar ISO 22000, Halal MUI, BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan) Indonesia, dan SNI. (mid/rd)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video