Banjir dan Longsor di Pacitan Telan Tiga Korban Jiwa | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Banjir dan Longsor di Pacitan Telan Tiga Korban Jiwa

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Yuniardi Sutondo
Sabtu, 08 Desember 2018 11:04 WIB

Kondisi rumah Misgiman setelah dihujam tanah longsor.

Menurut Didik, saat ini sejumlah relawan dari MDMC, Banser, Basarnas, Tim SAR dari Trenggalek, TNI dan Polri serta masyarakat, tengah bergotong-royong melakukan evakuasi warga terdampak bencana. Pendataan juga terus dilakukan. Sehingga BPBD belum bisa menginformasikan seberapa besar kerugian materiil yang muncul akibat bencana banjir dan tanah longsor, Jumat (7/12) malam kemarin itu.

"Yang jelas, korban jiwa sebanyak tiga orang. Satu orang belum ditemukan, mudah-mudahan selamat," harap mantan Kabid Kewaspadaan Dini Bakesbangpol Pacitan ini pada pewarta.

Sementara itu dapat dilaporkan, jumlah pengungsi banjir tercatat sebanyak 236 jiwa. Mereka di antaranya berasal dari Dusun Jelok Desa Kayen Kecamatan Pacitan sebayak 217 jiwa. Dengan rincian dewasa sebanyak 195 jiwa, dan balita 22 jiwa.

Sedangkan dari Dusun Wetih Desa Purwoasri Kecamatan Kebonagung, jumlah pengungsi sebanyak 4 jiwa, pengungsi dewasa 2 jiwa, lansia 1 jiwa, dan balita 1 jiwa. Dari Dusun Krajan, Desa Sirnoboyo Kecamatan Pacitan, sebanyak 3 jiwa, dewasa, anak-anak, dan balita masing-masing satu jiwa. Kemudian dari Dusun Jambu, Desa Sidomulyo, Kecamatan Kebonagung, pengungsi di Balai Desa Sidomulyo sebanyak 12 jiwa. Terdiri dari dewasa 8 jiwa, lansia 2 jiwa dan balita 2 jiwa. (yun/ns)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video