Truk Armed 12/Kostrad 'Berenang' Evakuasi Warga Ngawi dari Banjir | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Truk Armed 12/Kostrad 'Berenang' Evakuasi Warga Ngawi dari Banjir

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Zainal Abidin
Kamis, 07 Maret 2019 15:30 WIB

Beberapa warga Kecamatan Pangkur dan Kecamatan Kewadungan menaiki truk-truk yang sudah disiagakan oleh Armed 12/Kostrad.

"Kami mengerahkan 6 truk-truk Unimog di sini. Jumlah pasukan 1 SST di Kec. Kewadungan, 1 SST di Kec. Pangkur dan 1 SST di daerah Jenangan," kata Danyon Armed 12/Kostrad, Mayor Arm Ronald F Siwabessy ketika ditemui di lokasi banjir.

Menurutnya, sekitar 500 warga sudah dievakuasi dengan menggunakan truk Unimog. Truk milik TNI-AD itu mampu bermanuver dan berenang di tengah banjir dengan ketinggian 85 cm.

Prioritas evakuasi adalah anak-anak, balita, dan manula serta warga yang sakit. Selain itu, Danyonarmed juga mengerahkan jajarannya untuk membantu memberikan dorongan logistik di tenda tenda pengungsian.

Terlihat beberapa warga Kecamatan Pangkur dan Kecamatan Kewadungan menaiki truk-truk yang sudah disiagakan oleh Armed 12/Kostrad. (pen/nal)

Sumber: Danyonarmed 12/Kostrad, Mayor Arm Ronald, F. Siwabessy

 

sumber : Danyonarmed 12/Kostrad, Mayor Arm Ronald, F. Siwabessy

 Tag:   banjir ngawi

Berita Terkait

Bangsaonline Video