Belum Sepekan, Sekda Lumajang Sambat Buruknya Kinerja Birokrasi, Semprot Kepala Dinas | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Belum Sepekan, Sekda Lumajang Sambat Buruknya Kinerja Birokrasi, Semprot Kepala Dinas

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Imron Ghozali
Rabu, 06 November 2019 00:11 WIB

Sekda Lumajang, Agus Triono.

LUMAJANG, BANGSAONLINE.com - Belum sepekan bekerja, Sekda Agus Triono sudah disuguhi buruknya kinerja birokrasi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lumajang. 

Betapa tidak, saat melakukan apel yang dilakukan secara bergantian, masih ada kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) enggan menjadi inspektur upacara. Tidak patutnya kepala OPD tersebut dinilai melanggar kode etik birokrasi.

"Ini adalah pelanggaran etika birokrasi. Sekda dijadikan ban serep, kadis gak bisa datang," ujar Sekda Lumajang, Agus Triono, Selasa (05/11).

Agus mengakui bahwa tidak sanggupnya kepala OPD menjadi inspektur upacara, lantaran mereka tidak bisa memaparkan program kerja dinasnya. Apalagi program kerja untuk tahun 2020 mendatang.

"Kalau sebagai kepala dinas tidak memiliki bahkan tidak bisa memaparkan programnya, terus dia bekerja atas dasar apa," tegas Agus. 

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video