Sopir Bus AKDP Banyak yang Darah Tinggi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Sopir Bus AKDP Banyak yang Darah Tinggi

Editor: .
Wartawan: Yudi Eko Purnomo
Kamis, 19 Desember 2019 00:16 WIB

Petugas Dinkes didampingi Kasatlantas Polres Mojokerto Kota memeriksa awak bus jelang momen Nataru.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Kelaikan 2 armada bus di Kota Mojokerto diperiksa Satlantas dan Dishub Jatim. Sejumlah sopir juga mendapatkan pemeriksaan kesehatan gratis dari Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat. Hal ini dilakukan sebagai upaya antisipasi keamanan jelang liburan natal dan tahun baru tahun 2020.

AKBP Bogiek Sugiyarto, Kapolres Mojokerto Kota mengatakan, jelang Nataru pihak kepolisian getol dalam melakukan razia kendaraan angkutan umum, termasuk melakukan pengecekan kelayakan kendaraan bus.

“Ini bentuk persiapan untuk menjamin keselamatan penumpang menjelang libur natal dan tahun baru. Kita periksa setiap sopir dan kelayakan kendaraan untuk menekan fatalitas kecelakaan akibat kelalaian sopir,” ujarnya.

Selain itu, setiap sopir maupun kernet juga diperiksa kesehatannya oleh Dinkes Kota Mojokerto. Pemeriksaan ini untuk mengetahui apakah para sopir AKDP dalam keadaan sehat atau tidak, sehingga memenuhi persyaratan mengemudi.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video