Upacara Hari Bela Negara, Bentuk Pengabdian Prajurit Korem Bhaskara Jaya | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Upacara Hari Bela Negara, Bentuk Pengabdian Prajurit Korem Bhaskara Jaya

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Devi Fitri
Kamis, 19 Desember 2019 14:38 WIB

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kasi Log Korem 084/Bhaskara Jaya, Letkol Inf Chusnul Chuluk mengatakan jika tanggal 19 Desember 1948, kala itu, merupakan momen bersejarah ketika membentuk Pemerintahan darurat RI di Sumatera Barat.

Pemerintahan darurat yang dibentuk oleh Mr. Sjafroedin Prawironegara itu, merupakan salah satu upaya guna menyelamatkan kelangsungan hidup negara, sekaligus menunjukkan kepada dunia jika Indonesia masih memiliki eksistensi.

“Itu membuktikan jika bela negara ialah kerjasama segenap elemen bangsa dan negara, bukan hanya Pemerintah,” ujar Letkol Chusnul melalui upacara peringatan Hari Bela Negara di Lapangan Hitam Makorem, Minggu, 19 Desember 2019.

Ia menilai jika upacara peringatan yang dipimpin oleh dirinya saat ini, merupakan suatu inovasi dan motivasi bagi prajurit dan ASN Korem untuk bisa memberikan kontribusi terhadap negaranya.

“Terutama untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan, serta mempertebal rasa cinta tanah air,” tegasnya. (dev/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video